rezaperdana.com

GIMP, Tools Wajib Desainer Grafis

Selamat pagi sobat sekalian 🙂

Apa kabar harimu? semoga menyenangkan. Kenapa saya bertanya begitu? sedikit sharing bahwa hari yang baik dimulai dengan pagi yang baik. maka muliakanlah pagimu dan kan engkau raih kemuliaan hari ini, kawan 😛

Baik, kali ini di bidang desain grafis, saya akan mencoba untuk mengangkat sebuah software desain grafis yang sangat saya senangi, Yakni GIMP. Software pengolah gambar berbasis raster yang free. Tersedia versi linux, windows dan mac OS.

Gampangnya software ini mirip dengan punyanya tetangga sebelah, yakni adobe photoshop.  Pendepenisian GIMP menurut empunya langsung adalah seperti ini:

GIMP is an acronym for GNU Image Manipulation Program. It is a freely distributed program for such tasks as photo retouching, image composition and image authoring.

It has many capabilities. It can be used as a simple paint program, an expert quality photo retouching program, an online batch processing system, a mass production image renderer, an image format converter, etc.

GIMP yang hingga kini telah mencapai versi 2.6 ini dikembangkan oleh GIMP team. Fitur-fitur pentingnya antara lain:

  • Dukungan penuh painting tools seperti brush, pencil, airbrush, clone dsb.
  • Dapat membuka image yang tak terbatas jumlahnya dalam satu waktu
  • Pewarnaan profesional yang lengkap membuatnya sangat cocok dipakai di dunia fotografi
  • Dan yang paling saya senangi, extensible, sehingga bebas memilih ekstensi apa saja yang kita butuhkan dan menambah ekstensi yang mamang kita butuhkan

Dan ini sedikit screenshotnya saya comot dari situs resmi GIMP

Gimana? Menarik kan 🙂

langsung aja download ke TKP.

http://www.gimp.org/downloads/

Sekian saja untuk tulisan kali ini. Sampai jumpa di tulisan selanjutnya 😛

berlarilah ‘tuk hari esok!

referensi : Situs resmi GIMP ( http://www.gimp.org/ )

Reza Perdana

Mobile & Web Apps Developer, Sharia Banker and Blogger. Working as IT Ops. and Technical support for PT. Bank Aceh Syariah and also programmer who has been working on various web and mobile application development with strong knowledge on PHP (Yii framework), Android Java and IOS Swift. Interested in sharia banking operation and IT Quality Control related field. Cobit certified and holds Bachelor of Computer Science from UIN Maliki Malang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *